Setiap Gedung Punya Cerita

Blog Sejarah Gedung-Gedung Indonesia

Iklan

Tag: Kontraktor Belum Teridentifikasi

Tag ini menampung gedung-gedung yang sayangnya blog ini belum bisa identifikasi perusahaan kontraktornya. Bisa saja dibangun oleh perusahaan yang belum ternama, nama besar, pengembangnya sendiri atau diborong secara perseorangan.

Bilamana ada tag ini diantara tag kontraktor lainnya, kemungkinan salah satu dari beberapa bangunan yang dibahas oleh blog ini nama pemborongnya belum teridentifikasi. Tidak seperti tag Arsitek Belum Teridentifikasi, identifikasi kontraktor belum menjadi sebuah prioritas dibanding arsitek.


Iklan

  • Djakarta Theater

    Djakarta Theater

    Waktunya memecah dominasi bioskop era kolonial Belanda dalam diskursus sejarah gedung bioskop Indonesia. Djakarta Theater adalah gedung bioskop era 1970an yang pernah menjadi salah satu yang terbesar di Asia Tenggara.

  • Mall Matahari Daan Mogot

    Pusat Belanja Mal Matahari Daan Mogot dibangun khusus melayani penghuni sekitarnya di Kalideres. Tidak banyak info yang didapat dari pusat perbelanjaan ini.

  • Sentra Mandiri

    Jejak Abel Sorensen sebelum Hotel Indonesia ada disini!

  • Synthesis Square

    Synthesis Square

    Synthesis Square adalah kawasan bisnis dan hunian milik Synthesis Development, yang berlokasi di bekas aset milik Supermarket Hero.

  • Hotel Sunlake Sunter

    Hotel Sunlake Sunter

    Dahulu adalah bagian dari kerjasama saniter nasional dan pabrik keramik, Hotel Sunlake Sunter adalah hotel era 1990an yang melayani para pengusaha.

  • Maxwell Hotel Jakarta

    Salah satu hotel berbintang tiga yang awalnya dimiliki oleh Elang Realty di bilangan Mangga Dua, Jakarta Pusat.

  • Mercure Hotel Batavia

    Hotel Mercure Batavia dibangun sebagai bagian dari revitalisasi kawasan Kota Tua Jakarta, dirancang oleh arsitek nasional dan memiliki desain klasik.

  • Summarecon Mall Kelapa Gading

    Summarecon Mall Kelapa Gading

    Dikembangkan oleh Summarecon, Mall Kelapa Gading merupakan produk evolusi dari pembangunan kawasan Blok M Kelapa Gading sejak 1980an. Awalnya hanya pusat perbelanjaan lokalan buat masyarakat setempat, kini menjadi episentrum kegiatan masyarakat Kelapa Gading.

  • Hotel Marcopolo Jakarta

    Hotel Marcopolo adalah hotel berbintang tiga yang berlokasi di kawasan Menteng, Jakarta Pusat. Minim pembahasan baik di dunia maya maupun dunia nyata, dan memiliki penampilan yang kaku.

  • Graha Pangeran

    Graha Pangeran

    Sebelum ramah lingkungan dan hijau menjadi tren dengan lapisan kaca tak berpola, Graha Pangeran sudah mendahuluinya; setidaknya untuk standar Indonesia.