Google Translation avaliable here. Use at your own risk; some translation may be incorrect or misleading:

Kunjungilah Trakteer SGPC untuk mendapatkan konten-konten akses dini dan eksklusif, serta mendukung blog ini secara saweran. Support us through SGPC’s Trakteer and get early access and exclusive content.

Setelah sebelumnya kita membahas Hotel Aryaduta Makassar beberapa bulan yang lalu, sekarang kami bahas hotel elit lain di kota para daeng ini. Hotel Sahid Jaya, yang berlokasi di sebelah Mall Ratu Indah di Jalan Dr. Ratulangi Makassar, merupakan bagian dari jaringan hotel Sahid. Ia beroperasi selama 20 tahun lebih sejak 1997 hingga tutup sekitar 2019.

Hotel Sahid Jaya Makassar 1997
Hotel Sahid Jaya Makassar di awal-awal eksistensinya. Foto oleh Majalah Konstruksi

Hotel ini merupakan yang keempat belas dalam rekaman sejarah Grup Hotel Sahid se-Indonesia, didirikan sebagai patungan antara Grup H. Kalla dengan Grup Hotel Sahid di bulan Desember 1993. Pembentukan proyek patungan tersebut juga merealisasikan keinginan Sahid membangun hotel sendiri di Makassar setelah beberapa tahun diminta mengelola Makassar City Hotel di dasawarsa 1980an. Ia dirancang oleh tim arsitek dari Parama Loka Consultants dan dibangun oleh Jaya Konstruksi.


Iklan

Pembangunannya dimulai pada 1 Oktober 1994 melalui upacara pemancangan pondasi pertama oleh Gubernur Sulawesi Selatan H.Z.B. Palaguna. Pembangunannya berjalan sangat lancar, sehingga Hotel Sahid Jaya Makassar bisa memulai operasionalnya pada pertengahan Desember 1996. Beberapa saat setelah operasional, hotel ini menjadi tuan rumah konvensi Benua Maritim sekitar 18-19 Desember 1996. Hotel dengan biaya investasi 70 milyar rupiah (1996) itu akhirnya diresmikan operasionalnya pada 12 April 1997.

Arsitektur Hotel Sahid Jaya Makassar terima sentuhan arsitektur tradisional

Seperti yang disinggung di awal paragraf, Hotel Sahid Jaya Makassar dirancang oleh tim arsitek dari Parama Loka Consultant, dengan struktur ditangani oleh PT Limaef dan interior diracik tim dari Grahacipta Hadiprana – semuanya merupakan biro yang sama yang menangani proyek ekspansi Hotel Sahid di Surakarta.

Secara desain arsitektur, hotel ini dirancang dengan arsitektur modern kontemporer dengan beberapa elemen arsitektur tradisional, yang menurut pihak Parama Loka Consultant kepada awak media majalah Konstruksi, bisa didapatkan pada bentuk atapnya.

Hotel berlantai 12 dengan luas lantai 19.579 m2 tersebut memiliki berbentuk L terbalik, menghadap ke perempatan Jalan Dr. Ratulangi dengan Jalan Lanto Daeng Pasewang dan Jalan Kasuari. Bentuk eksteriornya yang zig-zag dirancang untuk memberikan pemandangan laut semaksimal mungkin bagi tamu hotel sekaligus sebagai pemecah angin.

Saat beroperasi, Hotel Sahid Jaya Makassar menyediakan 220 kamar yang terbagi ke dalam 162 kamar tipe deluxe dan tiga tipe suite yaitu 48 junior suite, 8 executive suite, and 2 president suite. Ia juga memiliki ballroom (balai sidang) berkapasitas 3.500 orang berikut pre-function, restoran dan beberapa fasilitas lainnya seperti sasana kebugaran, kolam renang dan pusat bisnis.


Iklan

Data dan fakta

AlamatJalan Dr. Ratulangi No. 33, Mamajang, Makassar, Sulawesi Selatan
ArsitekIr. Suwarmo Soepeno (Parama Loka Consultant, arsitektur)
Grahacipta Hadiparna (interior)
Limaef (struktur)
PemborongJaya Konstruksi
Lama pembangunanOktober 1994 – Desember 1996
Diresmikan12 April 1997
Tutup~2019
Jumlah lantai12 lantai
1 basement
Jumlah kamar220 kamar
Biaya pembangunanRp. 70 milyar (1997)
Rp. 515 milyar (inflasi 2023)

Referensi

  1. Saptiwi Djati Retnowati (1997). “Hotel Sahid Makassar, sentuhan tradisional pada bangunan kontemporer.” Majalah Konstruksi No. 244, Februari 1997, hal. 50-55
  2. Musa Hubeis; Budiarto Subroto; Ahmad Djauhar et. al. (2013). “60 Tahun Sahid Group, Mengabdi Untuk Negeri.” Jakarta; Pustaka Bisnis Indonesia. Halaman 124-125
  3. ANTARA (1994). “Dimulai, pembangunan Sahid Makassar International Hotel.” Berita Yudha, 3 Oktober 1994, hal. 5
  4. “Sahid gandeng Kalla Group bangun Hotel Sahid Makassar.” Berita Yudha, 5 November 1996, hal. 4
  5. “Pak Harto akan buka konvensi benua maritim.” Berita Yudha, 5 November 1996, hal. 9
  6. Arsip halaman resmi Hotel Sahid Makassar, diarsip 5 Juni 2019

Lokasi

Kunjungilah Trakteer SGPC untuk mendapatkan konten-konten akses dini dan eksklusif, serta mendukung blog ini secara saweran. Bila anda perlu bahan dari koleksi pribadi SGPC, anda bisa mengunjungi TORSIP SGPC. Belum bisa bikin e-commerce sendiri sayangnya....


Bagaimana pendapat anda......

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *