Iklan

Setiap Gedung Punya Cerita

Blog Sejarah Gedung-Gedung Indonesia

Tag: Arsitek – Atelier 6

Sepertinya ini adalah biro arsitek yang sangat beken dan terkenal. Macam Skidmore, Owings & Merrill-nya Indonesia. Atau kalau mau disederhanakan ke bahasa sehari-hari, Toyota dari dunia arsitektur Indonesia. Laris manis bak Avanza dan Agya. Mereka adalah Atelier 6, sebuah biro arsitek jebolan alumni Conefo seperti Yuswadi Saliya, Robi Sularto, Imam Sunaryo, Darmawan Prawirohardjo, Nurrochman Siddharta dan Adhi Moersid. Ia berdiri secara legal pada tahun 1972.

Bisa dibilang tak terhitung karya-karya arsitek yang disebut berkantor di Cikini ini termasuk membantu perancangan gedung-gedung di Indonesia yang dikonsepkan oleh arsitek luar negeri. Sayangnya, hanya salah satu divisinya yaitu divisi manajemen konstruksi (Atelier 6 CM) yang punya halaman web; divisi struktur dan arsitektur tidak jelas.

Referensi: Urip Yustono; Dwi Ratih; Rahmi Hidayat et. al. (1990). “10 Konsultan Arsitektur Terpilih.” Majalah Konstruksi No. 163, November 1991, hal. 26-27


Iklan

  • Plaza Bali

    Plaza Bali

    Plaza Bali adalah bekas pusat perbelanjaan bebas bea yang dibangun di dekade 1990an dan kini menunggu alih fungsi saja.

  • Widya Graha BRIN

    Widya Graha BRIN

    Rumah Ilmu Pengetahuan yang dirancang awalnya untuk menegaskan citra LIPI, penghuni gedung rancangan Atelier 6 ini. Salah satu pendahulu bangunan ramah lingkungan modern.