Google Translation avaliable here. Use at your own risk; some translation may be incorrect or misleading:

Mal Cinere adalah pusat belanja kelas menengah berlantai 3 yang dikelola dan dimiliki oleh Megapolitan Development. Bangunan seluas 28 ribu m2 itu memulai operasionalnya sejak Oktober 1993, dan sekitar Desember 1993 sudah diresmikan bila sesuai jadwal yang direncanakan. Megapolitan Development menghabiskan biaya Rp. 35 milyar (1993) uang pinjaman dari Bank Dharmala dan Bank Industri untuk membangun pusat belanja ini.

Mal Cinere awalnya dibangun untuk melayani penghuni Griya Cinere, Puri Cinere dan Cinere Country. Untuk bangunan yang tidak begitu menarik dari luar dalam, tidak ada catatan arsitek dan kontraktor yang bisa didapatkan dari gedung ini. Saat dibuka pada tahun 1993, penghuni kuncinya terdiri dari Hero Supermarket, toko buku Gramedia, bioskop Cinere 21, McDonald’s, KFC dan masih banyak lagi. 30 tahun lewat dan telah silih berganti penghuni, Mr. DIY, Pojok Busana dan Superindo (mulai operasi November 2000) menjadi penghuni kunci; KFC dan Cinere XXI (dulu 21) masih bertahan tetap, sementara McDonald’s bergeser ke gedung sendiri di utara.

Walau terlihat tidak spesial dari segi tampilan arsitektur dan sejarahnya biasa-biasa saja, Mal Cinere terkenal sebagai tempat syuting beberapa sinetron legendaris seperti Si Doel Anak Sekolahan dan Tuyul dan Mbak Yul.


Iklan

Data dan fakta

AlamatJalan Bangka Raya No. 7 Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Jakarta
Selesai dibangunOktober 1993
Jumlah lantai3 lantai
Biaya pembangunanRp. 35 milyar (1993)
Rp. 345 milyar (inflasi 2023
SignifikasiPop culture (syuting sinetron legendaris)
Referensi: Bisnis Properti November 1993

Referensi

  1. Muthiah Alhasany (1993). “Soft Opening Cinere Mall.” Majalah Bisnis Properti, November 1993, hal. 62
  2. Halaman resmi Mal Cinere (arsip 2010, 2022 arsip)
  3. 7 Potret Penampakan Terkini Lokasi Syuting Ikonik ‘Tuyul dan Mbak Yul’, Markas Jamur Sudah Memudar – Jembatan Alami Perubahan.” Brilio dot com via KapanLagi, 30 Juni 2021. Diakses 2 Juli 2023 (arsip)
  4. “Super Indo Mal Cinere, Hari Pertama Kewalahn Diserbu……” Media Salim No. 99, November 2000, hal. 8-9

Lokasi

Kunjungilah Trakteer SGPC untuk mendapatkan konten-konten akses dini dan eksklusif, dan bila anda perlu bahan dari koleksi pribadi SGPC, anda bisa mengunjungi TORSIP SGPC. Belum bisa bikin e-commerce sendiri sayangnya....


Bagaimana pendapat anda......

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *